LayarTekno - Samsung Galaxy Tab 7.7 menggunakan sistem operasi Android Honeycomb 3.2 yang dioptimalkan untuk tablet 7˝. Tak lupa juga TouchWiz UX sebagai sistem user interfacenya. Selain merupakan sistem antarmuka kustom, TouchWiz UX yang baru ini juga punya fitur Clipboard: semacam “penampungan” semua materi yang di-copy untuk kemudian di-paste.
Fitur baru lain adalah kemampuan stretch-to-fill dan zoom-to-fill. Ada kalanya, saat menjalankan sebuah aplikasi Android, aplikasi itu tidak mendukung penggunaan di layar beresolusi tinggi. Aplikasi tersebut tampil hanya pada sebagian layar. Nah, dengan mengaktifkan salah satu mode itu, aplikasi yang dimaksud bisa tampil penuh.
Samsung Galaxy Tab 7.7 menggunakan SoC Exynos 4210 yang memiliki prosesor dual core 1,4GHz serta memori utama 1GB. Dengan spesifikasi tersebut, bisa dibilang bahwa ia tablet tercepat saat ini. Sayang, saat beroperasi peranti Samsung ini panas.
Kemampuan multimedianya juga andal. Dukungan codec cukup banyak, mulai dari yang umum seperti H.264 dan DivX, sampai WMV. File .mkv juga bukan masalah. Bagusnya lagi, sepasang speaker stereo yang ada memiliki suara yang cukup baik.
Prosesor | Samsung Exynos 4210 1,4GHz (dual core) |
Memori Utama | 1GB |
Kartu Grafis | ARM Mali-400 |
Media Simpan Internal | 16GB |
Wireless | 802.11b/g/n, Bluetooth 3.0, GPS |
Kamera | Belakang 8 megapiksel, depan 2 megapiksel |
Lain-Lain | S-Pen, DLNA, WiFi hot spot, WiFi Direct, Gyrosensor, Motion Gesture, HDMI Out (via MHL A/V link) |
Layar | Super AMOLED Plus 7,7˝ 1280×800 piksel |
Sistem Operasi | Android 3.2 |
Bobot | 342gr |
Situs web | http://www.samsung.com |
Garansi | 1 Tahun |
Harga* | Rp7.399.000 |